Namanya Ridwan Hadi (67), warga Desa Kalanganyar, Kecamatan Karanggeneng, meninggal dengan posisi duduk bersila saat sedang mendengarkan khotbah Jumat di Masjid SMA Negeri 2 Lamongan, Jumat (1/11/2013) pukul 12.00 WIB.
Khoirul Hadi (32), saksi mata yang duduk di belakang Ridwan mengungkapkan, sejak awal pria ini memang dalam posisi duduk bersila.
Namun, tak satu pun jemaah ada yang mengira kalau posisi pensiunan guru yang duduk bersila dengan kepala menunduk itu sebenarnya telah meninggal.
Waktu khotbah selesai, jemaah berusaha membangunkan korban untuk melakukan shalat, namun tidak ada respons sama sekali. Beberapa jamaah menepuk-nepuknya beberapa kali.
"Lalu saya memeriksa nadinya, tapi tidak teraba," ungkap Khoirul Hadi, Jumat (1/11/2013).
Karena tidak ada respons apa pun, saksi bersama jemaah lainnya merebahkan korban dan melanjutkan shalat Jumat.
Usai shalat, saksi dan para jemaah mengecek, dan diyakini Ridwan Hadi sudah meninggal.
Satpam SMA Negeri 2, Choiri menghubungi RS Islam Nasrul Ummah dan membawa jasad Ridwan ke sana. Ridwan meninggal akibat penyakit jantung karena memiliki riwayat penyakit tersebut. (pm/tribun)
Home »
KISAH ISLAMI
» Pensiunan Guru Ini Meninggal dengan Duduk Bersila di Masjid
0 komentar:
Posting Komentar