Home »
PERLU ANDA KETAHUI
» 10 Tips Romantis yang Didambakan Istri
10 Tips Romantis yang Didambakan Istri
Written By learnforex on Kamis, 24 April 2014 | 15.31
Entah pernah mengungkapkan atau tidak, hampir setiap istri mendambakan suaminya bisa bersikap romantis. Terutama, ketika mereka masih dalam kondisi pasangan muda. Yakni, kira-kira pasangan yang berusia kepala dua hingga kepala empat.
Sebagai suami, Anda bisa mengambil 10 tips dari DR. Karim Asy Syadzili ini untuk menjadi romantis seperti dambaan istri:
1. Jadikan istri karunia spesial dalam kehidupan Anda
Pertama-tama Anda harus berangkat dari paradigma bahwa istri adalah karunia spesial yang dianugerahkan Allah untuk Anda. Dialah “tulang rusuk” Anda, dialah yang diikat “mitsaqan ghalidha” dengan Anda, dialah yang akan melahirkan generasi penerus Anda, dialah yang setia melayani Anda, dialah yang mempersembahkan segala hal terbaiknya untuk Anda. Karenanya jadikan ia lebih penting daripada pekerjaan dan teman-teman. Jangan campakkan perasaannya dengan membuatnya merasa tidak lebih penting dari HP Anda atau tidak lebih penting dari gadget Anda.
2. Jadikan istri sebagai tempat rahasiamu
Jadikanlah istri sebagai orang yang paling Anda percaya. Anda menyampaikan kepadanya apa yang tidak bisa Anda sampaikan kepada orang lain. Anda mengatakan kepadanya impian dan harapan. Anda mengajaknya berdiskusi tentang rencana masa depan.
Sebaliknya, jangan membuat istri merasa tidak dipercaya. Jangan membuatnya merasa tidak lebih dipercaya daripada teman atau sahabat Anda. Apalagi jika teman Anda itu adalah wanita. Na’udzubillah.
3. Temanilah ke mana ia suka
Ini bukan bicara tamasya yang menghabiskan banyak uang yang mungkin Anda kesulitan melakukannya. Tetapi tips ini bisa Anda lakukan secara sederhana, misalnya dengan menemaninya belanja. Menemaninya ke rumah orang tua lebih sering daripada biasanya. Mengantarnya arisan atau ke rumah temannya.
4. Manfaatkan momen-momen penting
Misalnya tanggal pernikahan, hari melahirkan, saat istri khatam Qur’an, hafalannya bertambah 1 juz, dan sebagainya. Anda tidak harus memberikan hadiah yang mahal secara materi. Ucapan selamat, sebuah surat cinta, makan malam di luar, merupakan contoh alternatif yang bisa Anda lakukan dan insya-allah memberi kesan romantis dan mendalam.
5. Merayunya
Umumnya lelaki irit bicara. Tetapi cobalah memuji istri ketika ada hal yang Anda sukai atau ketika istri sedang berupaya melakukan sesuatu untuk Anda. Katakan bahwa masakannye sedap, kamarnya romantis, bajunya anggun, wajahnya lebih cantik, dan seterusnya.
6. Tatapan cinta
Ketika Anda berbicara dengan istri, tataplah matanya dengan keteduhan dan cinta. Ini akan membuat suasana hubungan Anda menjadi lebih romantis, meskipun Anda belum bisa mengungkapkan dengan banyak kata.
7. Berika kejutan/surprise
Lakukan hal yang tidak pernah ia sangka. Anda memberinya hadiah tanpa bicara sebelumnya.
8. Sanjung istri di depan orang lain
Kadang suami khawatir istri malu atau dirinya sendiri yang enggan memuji istrinya di depan orang lain, baik kerabat maupun teman. Padahal Rasulullah mencontohkan beliau pernah mengatakan di depan sahabatnya bahwa Aisyah adalah orang yang paling dicintainya. Rasulullah juga memangil dengan panggilan romantis meskipun di depan sahabatnya. Maka, pujilan istri Anda. Sanjunglah ia.
9. Perlihatkan kecintaan anda kepadaya di depan orang
Misalnya saat berjalan bersama, bergandengan. Tidak enggan memanggil dengan panggilan sayang, dan sebagainya. Tentu saja tips ini hanya dilakukan dalam batas yang wajar. Artinya, tidak sampai ‘pamer’ keintiman di depan orang lain semisal ciuman di depan banyak orang.
10. Perhatikan suasana jiwanya
Menjadi suami yang romantis artinya adalah menjadi suami yang hadir dan membersamai istri sesuai dengan suasana jiwanya; selaras. Maka jika istri gembira, suami pun turut bergembira. Jika istri sedang bersedih, suami berusaha menghiburnya.
Menyamakan suasa jiwa ini bisa dilakukan dengan memegang tangannya lebih intens, membelai rambutnya, menghapus air matanya dengan tangan Anda saat ia menangis, dan seterusnya. [IK/bersamadakwah]
0 komentar:
Posting Komentar