Perdana Menteri Turki, Recep Tayyip Erdogan kembali melontarkan pernyataan pedas terhadap pemerintahan Mesir yang baru, kali ini Erdogan menyatakan bahwa Mesir sedang menunggu “Musa” untuk melawan tirani “Fir’aun baru”, Katanya.
Erdogan juga menyerang negara-negara Barat dalam pernyataannya pada konferens Pers di bandara Ankara seelum ia melakukan perjalan ke Turkmenistan, ia mengatakan,”Demokrasi di dunia akan menjadi meragukan jika Barat tidak mengambil langkah serius, dan mereka yang diam tidak peduli terhadap tragedi di Mesir akan dianggap sebagai bagian dari para pembunuh.”
Erdogan menambahkan, “para pemberontak telah membantai mereka yang ingin mengambil suara mereka dalam sistem Demokrasi, tetapi Barat tidak menganggap apa yang terjadi sebagai Kudeta,meskpun ia mengakui dalam dialog bilateral.”
Kemudian Erdogan menambahkan,”rakyat Mesir akan menerima hak-hak mereka cepat atau lambat, dan suatau hari nanti akan datang “Musa” yang akan mengakhiri tirani “Fir’aun” yang baru.”
Kantor berita Turki “Jihan” mengatakan bahwa Erdogan juga telah meminta Dewan Keamanan PBB untuk mengadakan sidang darurat membahas peristiwa terkini dan perkembangan di Mesir.(eramuslim)
Home »
ALAM ISLAMI
» Erdogan:” Akan Datang “Musa” Mengakhiri Tirani “Fir’aun Baru” di Mesir”
0 komentar:
Posting Komentar